Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

PKS Tembalang Ramaikan Konsolidasi Akbar Perempuan PKS se-Kota Semarang Menyambut Pilkada

PKS Tembalang Ramaikan Konsolidasi Akbar Perempuan PKS se-Kota Semarang dalam Rangka Menyambut Pilkada


PKS TEMBALANG – Seksi Perempuan dan Ketahanan Keluarga (SPKK) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kecamatan Tembalang insyaAllah ikut meramaikan konsolidasi perempuan PKS se-Kota Semarang dan Rumah Keluarga Indonesia (RKI) jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2020. Acara ini di gagas oleh DPD PKS Kota Semarang.

Ketua BPKK DPD PKS Kota Semarang, Rita Rhoy Kana dalam keterangannya, Pada hari ahad (27/9/2020) DPD PKS Kota Semarang akan melalukan konsolidasi perempuan se kota Semarang dengan menghadirkan tokoh perempuan lokal dan tokoh perempuan nasional  Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Karena masih masa pandemi, acara tersebut dikemas dalam bentuk silaturahim akbar online atau konsolidasi akbar online melalui webinar pada Ahad (27/9/2020).

“Dalam rangka konsolidasi jelang suksesi Pilkada, perempuan PKS Kota Semarang dan RKI menggelar konsolidasi dengan tema RKI terus maju dan solutif di masa pandemi,”katanya.

Lebih lanjut, Rita mengatakan, salah satu poin pembahasan dalam kegiatan tersebut, adalah sosialisasi terkait suksesi Pilkada. “Selain itu juga ada launching sekolah perempuan PKS,”tandasnya.

Tak hanya itu, Rita mengatakan kegiatan itu juga ingin menyatukan kembali semangat dan langkah kontributif perempuan PKS melalui Rumah Keluarga Indonesia di masa pandemi. “Kita juga saling bersilaturahim dan menginspirasi antar pengurus RKI Se Kota Semarang,”jelasnya.

Lebih lanjut, Rita juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk move on, melanjutkan kembali kegiatan-kegiatan membangun masyarakat. “Setelah sebelumnya sempat terhenti dan tersendat akibat pandemi,”pungkasnya.

Kegiatan tersebut menghadirkan sejumlah narasumber, diantaranya adalah Dyah Rachmawati, Zhakiah Joban dan Ketua DPP PKS bidang perempuan dan ketahanan keluarga Wirianingsih.